Menanti 23 Tahun, Kini Desa Citengah di Sumedang Nikmati Listrik PLN

Konten PLN Mobile No. 081.PLN-MOBILE/STH.00.01/VI/2022

PLN terus berupaya memberikan kesetaraan hidup yang lebih baik kepada masyarakat, khususnya dalam rangka mewujudkan listrik yang berkeadilan

Bandung, 30 Juni 2022 – PT PLN (Persero) terus berupaya mendorong peningkatan rasio elektrifikasi nasional dengan menghadirkan listrik di wilayah pedesaan dan wilayah pemukiman yang sulit dijangkau sarana dan prasarana, salah satunya di Dusun Cisoka Desa Citengah Kecamatan Sumedang Selatan Kabupaten Sumedang yang lebih dari dua puluh tahun menantikan hadirnya listrik.

Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara PLN bersama Kementerian ESDM, Pemprov Jawa Barat, serta Balai Konservasi Sumber Daya Alam Provinsi Jawa Barat.

Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan momentum ini merupakan hari bersejarah setelah puluhan tahun Desa Citengah menantikan listrik di desanya. Hal ini disebabkan Lokasi yang cukup sulit untuk memasang jaringan listrik dan biaya yang besar sementara di desa ini hanya terdapat 31 Kepala Keluarga.

“Untuk itu, hari ini bersejarah setelah puluhan tahun Desa Citengah menantikan listrik lebih dari dua puluh tahun akhirnya hari ini dapat menikmati listrik,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan dari 400 ribuan warga masih ada 9.000 warga Sumedang yang belum memasang listrik, bukan karena tidak ada aliran listrik tapi karena memang mereka tidak mampu, Pemerintah Sumedang akan terus berkolaborasi dengan ESDM dan PLN untuk meningkatkan rasio elektrifikasi khususnya di wilayah Sumedang.

Pada kesempatan yang sama, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat (UID Jabar) Agung Nugraha mengatakan upaya PLN melistrik daerah pedesaan di pelosok Jawa Barat merupakan salah satu program prioritas unggulan yang terus dilakukan.

Hal ini sekaligus mendukung penuh pemerintah dalam mewujudkan Program Pemprov Jawa Barat yakni Jabar Caang sehingga dapat meningkatkan Rasio Elektrifikasi di Jawa Barat.

Agung menjelaskan, saat ini salah satu lokasi yang sedang dibangun infrastruktur kelistrikannya adalah Dusun Cisoka, Desa Citengah, Kecamatan Sumedang Selatan – Kabupaten Sumedang.

“Di sini kami membangun Jaringan Tegangan Menengah sepanjang 7,908 Kms, 1 unit Gardu Distribusi serta Jaringan Tegangan Rendah 0,325 Kms. Pembangunan ini berpotensi menambah kurang lebih sebanyak 30 calon pelanggan dan akan berkembang kedepannya,” ujarnya.

Agung menjelaskan, lokasi ini adalah salah satu dari 5 (lima) daerah dalam Perjanjian Kerjasama antara PLN UID Jabar dan Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Provinsi Jawa Barat sejak tahun 2020. Ke 5 (lima) lokasi tersebut tersebar di daerah Rancaekek, Soreang, Tanggeung, serta Cisoka dengan total potensi penambahan sejumlah 536 pelanggan, serta operasional dan pemeliharaan tower Radio Komunikasi di Tangkuban Perahu.

“Bersama – sama kami berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya di wilayah pedesaan se-Jawa Barat, melalui penyambungan listrik ini. Ini bukti Negara Hadir bagi Masyarakat,” tambahnya.

Seluruh pembangunan infrastruktur untuk 5 lokasi ini dioptimalkan untuk menjangkau wilayah willayah pemukiman yang sulit dijangkau dengan keterbatasan sarana prasarana juga kondisi alam dan cuaca yang relatif sulit diprediksi.

Melalui kerja sama ini, PLN dapat membangun Jaringan Tegangan Rendah (JTR) sepanjang 19,121 kilometer sirkit (kms), Jaringan Tegangan Menengah (JTM) sepanjang 31,311 kms dan 11 Gardu Distribusi.

Narahubung
Gregorius Adi Trianto
Vice President Komunikasi Korporat PLN
Tlp. 021 7261122
Facs. 021 7227059

Sekilas Tentang PLN
PT PLN (Persero) adalah BUMN kelistrikan yang terus berkomitmen dan berinovasi menjalankan misi besar menerangi dan menggerakkan negeri. Memiliki visi menjadi perusahaan listrik terkemuka se-Asia Tenggara, PLN bergerak menjadi pilihan nomor 1 pelanggan untuk Solusi Energi. PLN mengusung agenda Transformasi dengan aspirasi Green, Lean, Innovative, dan Customer Focused demi menghadirkan listrik untuk Kehidupan yang Lebih Baik. PLN dapat dihubungi melalui aplikasi PLN Mobile yang tersedia di PlayStore atau AppStore.