Kupang, 17 Agustus 2017 – Melistriki pulau terdepan, tertinggal, dan terluar, termasuk di perbatasan wilayah yang ada di Nusa Tenggara Timur dan berbatasan langsung dengan Timor Leste adalah salah satu tugas PLN yang saat ini tengah digarap oleh PLN.
Salah satunya di Desa Naekake,Kecamatan Mutis, Kabupaten Timor Tengah Utara, yang berbatasan dengan Distrik Oekusi, Republik Demokratik Timor Leste (RDTL).
Sejak Februari 2016 desa yang berada di pegunungan karang ini telah menikmati aliran listrik yang disuplai dari PLTD Naekake sebanyak 5 unit mesin dengan total kapasitas 414 KW. Desa Naekake kini telah menikmati aliran listrik 24 jam penuh.
“sebanyak 472 pelanggan telah menikmati aliran listrik yang disuplay oleh PLN, Naekake ini salah satu lokasi yang terisolir, selain lokasinya dipisahkan oleh sungai dan pegunungan karang, cuaca ekstrem seperti angin puting beliung juga kerap tiba-tiba muncul dilokasi ini.namun berkat kerja keras seluruh tim dilapangan jaringan transmisi telah berhasil berdiri di daerah perbatasan ini” Ungkap Direktur Human Capital Management PLN, Muhamad Ali.
Untuk kebutuhan bahan bakar PLTD Naekake, setiap bulannya membutuhkan 9 ton solar dan beban biaya seluruh operasional pembangkit mencapai 150 juta rupiah.
85 % penduduk di Naekake merupakan pelanggan subsidi 450 VA dengan harga Rp 415/kWh. Sementara itu biaya pokok produksi di Naekake mencapai 8000 rupiah/kWH.
“BPP memang tinggi namun kami sadar listrik yang baik akan membantu warga untuk dapat membangun dan meningkatkan taraf hidup yang lebih baik, dengan listrik yg handal, anak-anak bisa belajar serta perekonomian mulai menggeliat, untuk itulah penyediaan listrik untuk warga yang utama” Imbuh Ali.
Sejumlah kendala juga kerap dihadapi dalam penyediaan listrik di Naekake, terutama masalah transportasi yang harus melintasi sungai dimana jika air sungai meluap bahan bakar tidak bisa masuk ke PLTD, namun hal ini telah diantisipasi PLN dengan menyimpan tambahan bahan bakar untuk 3 bulan kedepan.
Kontak Media:
I Made Suprateka
Kepala Satuan Komunikasi Korporat
Tlp. 021 7251234
Email. suprateka@pln.co.id